Ikut Jaga Lingkungan, Kankemenag Banda Aceh Lakukan Aksi Bersih-bersih Pantai

Aksi bersih-bersih sampah di persisir pantai kawasan Syiah Kuala oleh tim Kantor Wilayah Kementrian Agama (Kankemenag) Kota Banda Aceh, Jumat (13/8). Foto : Dok.

DLHK3 Banda Aceh dukung penuh aksi bersih-bersih pesisir pantai

Banda Aceh- Sebagai bentuk rasa kebersamaan dan kecintaan terhadap lingkungan, Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Banda Aceh melakukan aksi bersih-bersih pantai seputaran Makam Syiah Kuala di gampong Deah Raya, Kecamatan Syiah Kuala, Kota Banda Aceh, Jumat (13/8).

Aksi cinta lingkungan tersebut di dukung penuh oleh Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan dan Keindahan Kota (DLHK3) Banda Aceh. Hal tersebut sembari Memperingati Tahun Baru Islam 1443 H dan menyambut HUT Kemerdekaan Indonesia yang ke 76.

Kepala Bidang Tata Lingkungan, Cut Safarina Yulianti, ST.,MM., MT. mengatakan pihaknya sangat mendukung aksi bersih-bersih tersebut. Bahkan ia dan jajarannya pun ikut terjun langsung menyaksikan keberlangsungan agenda lingkungan itu.

“Pastinya (sangat mendukung). Aksi bersih-bersih sampah di pantai ini wujud kecintaan kita terhadap lingkungan sekitar ya, jika pantai bersih, ekosistemnya juga terjaga kan.. dan pastinya kita pun akan merasakan manfaatnya” Ujar Cut Safarania kepada tim liputan.

Menurutnya, hal seperti ini patut ditiru dan diimplementasi di kehidupan sehari-hari.

“Sikap dan aksi nyata seperti ini perlu kita teladan bersama ya, bahkan perlu diterapkan oleh instansi-instani lainnya dan juga masyarakat luas sebagai wujud cinta kita terhadap kebersihan dan keindahan lingkungan Kota Banda Aceh” Tambahnya.

Agenda bersih-bersih lingkungan ini dihadiri oleh Lima Puluh (50) orang peserta yang dikoordinir langsung oleh Rosmianiti, perwakilan dari Kantor Wilayah Kementrian Agama (Kankemenag) Kota Banda Aceh.

Kemudian, aksi yang melibatkan instansi pemerintah ini menjadi hal baik yang harus berjalan terus serta didukung penuh oleh instansi lainnya. Seperti ungkapan Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan dan Keindahan Kota (DLHK3) Banda Aceh, Hamdani Basyah, SH.

“Kami sangat mendukung ya, bahkan saya katakan hal seperti ini harus terus diterapkan dan dilakukan oleh instansi-instansi manapun bahkan masyarakat juga. Karena dengan bersama-sama kita bersihkan lingkungan, bersama-sama pula kita nikmati manfaatnya. Lingkungan kita bersih, sehat pun kita rasakan”. Tutup Hamdani. []

Visits: 11