
Gerak cepat tim PJU pastikan kenyaman bagi warga
Banda Aceh- Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan dan Keindahan Kota (DLHK3) Banda Aceh melakukan pergantian komponel panel lampu yang taman yang terbakar di seputaran kawasan taman tugu Adipura, Kecamtan Baiturrahman, Kota Banda Aceh.
Hingga berita ini diturunkan pada Senin (27/5/2024), Kepala DLHK3 Banda Aceh Hamdani Basyah, SH.,M.Si., mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan upaya pergantian setiap komponen panel lampu. Sehingga tugu terlihat kembali indah.
“Menurut kabarnya itu terbakar (komponen panel). Jadi tim Penerang Jalan Umum (PJU) kita sudah pastikan pergantian setia[ komponel panel yang terbakar. Sehingga kondisi terkini sudah kondusif.” Terang Hamdani.
Salah satu tupoksi dinas terkait adalah memastikan kondisi Lampu PJU di setiap jalan-jalan protokol tetap menyala dengan baik. Sehingga masyarakat dapat beraktivitas aman saat malam hari. Selain itu, kondisi taman-taman kota juga terlihat indah.
Hal serupa telah disampaikan juga oleh Plt. Kepala Bidang Pengendalian dan Pengelolaan Lingkungan (BP2L) Neldi Jaya Putra, ST., bahwa tim PJU bergerak dibawah koordinator Manager Zona Abdullah. Jadi setiap tahapan itu berjalan sesuai arahan dan sistematis.
“Para tim PJU yang memastikan kondisi lampu itu dibawah arahan manager zona. Jadi kita pastikan berjalan dengan sistematis. Dan setiap komponen panel juga sudah kembali menyala ya.” Jelas Neldi.
Taman Tugu Adipura merupakan salah satu taman perkotaan yang harus dirawat kebersihan dan keindahannya. Taman tersebut kini menjadi salah satu spot keinian yang patut dikunjungi saat berkunjung ke Koetaradja.
Untuk itu, adanya partisipan dari setiap elemen pemerintahan, masyarakat dan para stakeholder menjadi tonggak utama keberhasilan pemerintah setempat wujudkan Kota Banda Aceh yang bersih, indah dan berkelanjutan.
Harapannya,. Setiap kondisi penerangan jalan umum terus terjaga. Sehingga memberikan kenyamanan serta keindahan yang dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat kota maupun wisatawan. [U].
Visits: 65